Babinsa Dan Bhabinkamtibmas Ngoro Bekali Pengetahuan PBB Dan Tertib Berlalulintas Bagi Anggota Banser

MOJOKERTO.         Dalam rangka pembinaan wilayah, Babinsa Manduro Manggung Gajah Koramil 0815/12 Ngoro Mojokerto Sertu Abdul Rahman dan Serka Muhammad Dong bersama Bhabinkamtibmas Polsek Ngoro Aiptu Sutikno, berkesempatan membekali pengetahuan PBB dan kesadaran hukum dalam berlalulintas bagi anggota Banser Kecamatan Ngoro, pada Ahad (26/03/2017).

Kegiatan pembinaan terhadap 35 orang anggota Banser tersebut di Halaman Kantor MWCNU Ngoro dan dihadiri oleh Ketua MWCNU Kecamatan Ngoro KH. Marzuki serta diikuti Ketua Banser Kecamatan Ngoro Sdr. Suratin berlangsung mulai pukul 09.00 sampai dengan 11.15 WIB.


Dalam materi PBB, Sertu Abdul Rahman dan Serka Muhammad Dong secara bergantian memberikan instruksi sekaligus contoh tentang gerakan di tempat, perubahan arah, gerakan berjalan dan penghormatan perorangan bertutup kepala dan tidak bertutup kepala. Kemudian Aiptu Sutikno menjelaskan tentang pengetahuan hukum berlalulintas  serta menguraikan tentang rambu-rambu berlalulintas.  Diakhir materi, Aiptu Sutikno mengajak Banser untuk turut serta menjadi pelopor dalam berlalulintas. (Penrem 082/CPYJ).


Share:

Related Posts:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Recent Posts

3/recent/post-list

Popular Posts

Arsip Blog

Unordered List

  • Lorem ipsum dolor sit amet, consectetuer adipiscing elit.
  • Aliquam tincidunt mauris eu risus.
  • Vestibulum auctor dapibus neque.

Pages

Theme Support

Need our help to upload or customize this blogger template? Contact me with details about the theme customization you need.